3 Resep Spring Roll Vietnam Super Enak dan Sehat

resep spring roll sayur

Jatimhariini.com – Sebelum membahas tentang resep spring roll Vietnam, terlebih dahulu kita akan membahas mengenai spring roll itu sendiri. Jadi, apa sih spring roll itu?

Spring roll merupakan camilan mengenyangkan asal Vietnam yang digulung dengan rice paper dan di dalamnya berisikan aneka isian mulai dari daging babi, sayuran, daun aromatik, bihun, dada ayam, dan lain – lain.

Untuk yang beragama muslim dan tidak mengonsumsi babi, resep spring roll Vietnam bisa dikreasikan sendiri sesuai kebutuhan. Jadi isiannya nggak harus sama. Bahkan untuk yang tidak makan daging, bisa juga membuat resep spring roll tanpa daging dengan isian aneka sayur saja.

Meski sekilas spring roll banyak disamakan dengan lumpia karena sama – sama digulung, akan tetapi bahan dan cara pengolahan spring roll Vietnam berbeda dengan lumpia. Berikut informasi selengkapnya!

3 Resep Spring Roll Vietnam Enak & Sehat

1. Resep spring roll Vietnam OG [asli/ original]

Untuk versi OG, kita akan bikin resep spring roll Vietnam dengan daging babi. Lalu bagaimana umat muslim yang tidak mengonsumsi babi tapi ingin mencoba resep spring roll Vietnam asli ini?

Nah, untuk umat muslim atau penganut agama Islam atau siapa pun yang tidak makan babi, kalian bisa ganti daging babi yang dijadikan bahan dengan daging ayam, beef, atau pun udang. Lalu nanti masukkan sebagai isian di dalam kulit atau rice paper-nya.

resep spring roll Vietnam original tanpa babi

Selanjutnya, jangan lupakan daun – daun aromatik untuk menambah cita rasa khas Vietnamnya dengan menambahkan daun basil Thailand, daun mint, daun bawang, atau daun ketumbar. Pilih salah satunya saja yang dirasa mudah kamu temukan.

So, apa saja bahan – bahan yang dibutuhkan untuk berkreasi dengan resep spring roll Vietnam OG ini?

Bahan – bahan spring roll Vietnam asli

  • Rice paper [kulit lumpia Vietnam] 7 atau 8 lembar (bisa ditambah kalau kurang)
  • Air hangat 50 derajad celcius, letakkan di baskom bersih
  • Udang kecil atau sedang secukupnya
  • Daging babi atau daging ayam secukupnya sebagai isian (dikukus atau sudah selesai direbus)
  • 50 gram bihun
  • 100 gram taoge (boleh dibersihkan saja atau sudah direbus)
  • Daun mint sesuai selera
  • Daun basil (jika ada) atau boleh disubtitusi dengan daun kemangi
  • 7 – 8 lembar daun selada
  • Daun ketumbar secukupnya
  • Daun bawang

Cara membuat spring roll Vietnam asli

  • Siapkan isian spring roll Vietnam-nya terlebih dahulu. Cuci bersih, kupas yang perlu dikupas, rebus yang perlu direbus, dan keringkan semua sayuran sebelum dipakai. Untuk daun aromatiknya, buang setiap batangnya.
  • Siapkan air panas lalu rendam bihun pada air panas tersebut, dan tiriskan.
  • Rebus udang sekitar 2 sampai dengan 3 menit supaya matang, dan masukkan ke air dingin. Kupas dan lanjut bersihkan udang.
  • Rebus daging babi atau daging ayam sampai matang, suwir – suwir atau iris – iris sesuai selera.
  • Tuangkan air hangat di baskom atau piring yang cukup lebar dan siapkan talenan untuk dipakai menggulung spring roll.
  • Mulai buat spring roll Vietnam satu per satu dengan cara celupkan terlebih dahulu kulit spring roll atau rice paper-nya di air hangat sekitar 3 – 5 detik, kemudian angkat hati – hati supaya tidak sobek atau pecah dan pindahkan ke talenan. Tekstur rice papernya nanti akan secara perlahan menjadi seperti karet atau transparan.
  • Pada kulit rice paper tersebut, susun isiannya pada sepertiga area bawah kulit, dan sisakan ruang kosong untuk menggulung kulit tersebut.
  • Cara mengisi rice papernya sebagai berikut, mulai dengan meletakkan daun selada, daun aromatik, bihun, daging, dan lain – lainnya di atas daun selada.
  • Udangnya bisa kamu tata pada bagian tengah kulit dan juga di luar daun selada agar warna spring roll kamu semakin cantik dan agar udangnya juga terlihat dari luar spring roll.
  • Kalau semua isiannya sudah ditata, gulung perlahan spring roll tersebut. Kalau dirasa kulitnya terlalu kecil, boleh pakai 2 lembar kulit.
  • Sajikan spring roll Vietnam ini dengan saus cocol seperti saus kacang khas Vietnam atau saus sambal pedas manis.

2. Resep spring roll sayur untuk diet

Pada dasarnya spring roll merupakan makanan pembuka tanpa mengandung minyak dan tidak digoreng yang pastinya sehat. Namun kalau ingin lebih sehat utamanya untuk kalian yang sedang diet, bisa banget coba resep spring roll sayur untuk diet ini.

resep spring roll sayur

Apa saja bahan yang dibutuhkan?

Bahan – bahan spring roll sayur untuk diet

  • Rice paper 7 – 8 buah (bisa ditambah kalau dirasa masih kurang)
  • Air hangat 50 derajad celcius
  • Wortel
  • Bengkoang
  • Mentimun
  • Taoge
  • Daun selada
  • Seledri, dicincang
  • Daun mint
  • Daun ketumbar
  • Daun basil, kalau tidak ada boleh diganti dengan daun kemangi

Cara membuat spring roll sayur untuk diet

  • Pertama, siapkan sayuran sebagai isian spring roll. Cuci, kupas, dan keringkan semua sayur supaya siap pakai.
  • Iris wortel, timun, dan bengkoang memanjang, lalu sisihkan.
  • Untuk daun – daunan aromatiknya, kamu bisa buang batangnya.
  • Siapkan air hangat pada piring lebar supaya mudah digunakan dan jangan lupa juga untuk siapkan talenan atau tatakan alas untuk dijadikan tempat menggulung spring roll.
  • Mulai celupkan kulit spring roll atau rice paper pada air hangat dan letakkan di talenan. Upayakan meletakkan dan mengangkat secara hati – hati supaya kulit tidak sobek.
  • Pada kulit, susun isian spring roll mulai dengan selada sebagai dasar lalu semua bahan sayurnya. Gulung perlahan dan sajikan bersama saus kacang Vietnam atau boleh jenis saus lainnya.

Baca juga resep masakan diet lainnya : Resep Masakan Diet Minim Proses Untuk Kamu Manusia Sibuk yang Lagi Diet

Atau sekalian ingin belajar membuat saus kacang Vietnam sebagai cocolan spring roll?

Baca : Resep Saus Kacang Vietnam Untuk Cocolan Spring Roll

3. Resep spring roll buah

Suka buah tapi bosan kalau makan buah kupas atau bosan makan salad buah terus – terusan? Tenang! Buah juga bisa kalian kreasikan menjadi resep spring roll buah.

Resep ini menjadi variasi cara makan buah yang enak dan sehat untuk dicoba. Dikonsumsi orang dewasa atau anak – anak cocok banget deh. Dijamin anak pasti suka dan nggak akan nolak cara makan buah yang satu ini.

fruit spring roll

Apa saja bahan yang perlu dipersiapkan untuk membuat spring roll buah?

Bahan – bahan spring roll buah

Persiapkan dulu bahan utamanya terdiri dari :

  • 6 – 7 lembar rice paper
  • ½ buah alpukat, potong – potong
  • ½ buah apel, potong – potong
  • Jeruk sunkist 1 buah (ambil daging buah dan parut kulitnya)
  • Kiwi 2 potong, dipotong juga
  • Strawberry 2 buah, potong juga
  • Air hangat 1 mangkok

Siapkan bahan saus sebagai dressing, terdiri dari :

  • Mayonaise 2 sendok makan
  • Susu kental manis 6 sendok makan
  • Yoghurt plain set 100 ml
  • Air lemon sedikit
  • Parutan kulit jeruk sunkist sedikit saja.

Cara membuat spring roll buah

  • Pertama, siapkan dulu semua bahan. Potong memanjang dan sisihkan.
  • Siapkan air hangat, ambil 1 lembar rice paper dan rendam 3 – 4 detik (jangan terlalu lama). Angkat dan letakkan di talenan (jangan sampai sobek).
  • Susun buah di atas rice paper dan lipat rice paper tersebut sampai habis.
  • Kalau sudah baru buat sausnya dengan cara mencampur semua bahan saus dan taburi dengan parutan kulit jeruk sunkist. Selamat mencoba!

Oh ya untuk kalian yang ingin versi resep spring roll buah yang lebih sehat bisa mengganti saus mayonya dengan madu asli.

Itulah beberapa kreasi resep spring roll Vietnam super enak dan sehat yang bisa banget dicoba di rumah. Jadikan salah satu resep di atas sebagai inspirasi resep enak dan sehat untuk keluarga. Selamat mencoba moms! Yuk hidangkan makanan anti mainstream dan tidak membosankan di rumah dengan mengikuti informasi resep terbaru dari jatimhariini.com.**