Jatimhariini.com – Banyak wanita yang memilih melakukan botox dan bahkan operasi plastik karena merasa kulit wajahnya sudah tak lagi kencang dan bahkan kendor. Mungkin kamu juga tertarik melakukannya? Sebelum melakukan semua itu, coba dulu cara alami senam wajah agar awet muda.
Ada beberapa gerakan yang bisa dilakukan dalam senam wajah supaya kulit tidak kendor dan terlihat lebih awet muda. Seperti apa gerakannya? Yuk simak informasi berikut!
7 Gerakan Senam Wajah Agar Awet Muda
1. Latihan menyebut huruf O dan E
Gerakan senam wajah agar awet muda yang pertama bisa dilakukan adalah dengan latihan menyebut huruf O dan E. Gerakan mulut yang melatih menyebut huruf O dan E dapat membantu mengencangkan otot orbicularis oris yang mengelilingi bibir dan otot masseter yang diperlukan dalam menutup rahang.
Dalam melakukan latihan ini, bentuk huruf O menggunakan bibir, tahan posisi tersebut selama satu detik lalu tarik pipi ke belakang untuk membentuk senyuman seolah – olah membuat suara ‘E’ dan tahan dalam satu detik.
Lakukan langkah tersebut berulang – ulang setidaknya 30 repetisi setiap hari sebagai bentuk senam wajah yang kamu lakukan supaya lebih awet muda.
2. Gerakan mengangkat alis
Semakin bertambahnya usia, akan ada banyak bagian wajah yang mengalami kekendoran termasuk dahi. Ketika dahi mulai melorot, alis akan cenderung turun lebih rendah. Untuk mencegahnya, lakukan gerakan senam dengan cara meletakkan jari telunjuk di antara alis dan kelopak mata.
Gunakan otot dahi untuk mengangkat alis setinggi mungkin sembari secara bersamaan menarik kulit di bawah alis ke bawah menggunakan jari telunjuk yang diletakkan di antara alis dan kelopak mata tadi. Ulangi senam wajah agar awet muda ini setidaknya 10 kali repetisi setiap pagi dan sore hari. Selamat mencoba!
3. Kurangi kerutan di sekitar mata melalui latihan V
Latihan ini merupakan sebuah senam wajah agar awet muda yang sangat disukai banyak orang khususnya guna mengurangi kerutan di area sekitar mata.
Cara melakukannya adalah dengan menyentuh kedua ujung alis dengan menggunakan jari telunjuk dan jari tengah sampai membentuk huruf V. Jika sudah, mulai tekan dan regangkan alis. Sembari melakukannya, lihat ke langit – langit dan angkat kelopak mata bawahmu.
Lakukan senam wajah ini setidaknya 7 kali dalam sehari dengan 7 – 11 repetisi. Selain dapat mengurangi kerutan di area sekitar mata, gerakan senam ini juga sangat membantu untuk menghilangkan bengkak di sekitar area mata.
4. Jangan lupakan senyum badut untuk mengencangkan wajah
Melakukan gerakan senyum badut membantu mengencangkan wajah secara umum. Untuk melakukannya, pertama, buat seringai lebar ke depan sembari menjaga bibir agar tetap rapat.
Kerutkan bibir dan dorong dagu ke bawah menggunakan jari ketika bibir tertutup. Pada posisi ini, tahan selama 5 detik dan lepaskan. Lakukan setidaknya 10 – 11 kali repetisi setiap hari.
5. Gerakan bibir seperti ikan buntal
Senam wajah agar awet muda dengan membentuk gerakan bibir seperti ikan buntal sangat mudah dilakukan. Latihan ini sangat ampuh melatih otot pipi dan otot di sekitar area bibir supaya lebih kencang dengan cara menahan tekanan udara di mulut.
Untuk melakukan gerakan senam ini, hirup udara dan tahan di area pipi serta mulut. Setelah itu manyunkan bibir dan tahan selama satu detik dan ulangi langkah tersebut hingga 30 detik.
6. Angkat wajah bagian bawah menggunakan sendok
Latihan senam wajah menggunakan sendok sangat membantu mengencangkan dan mengangkat kulit wajah bagian bawah. Cara melakukannya adalah dengan memiringkan kepala ke belakang lalu rentangkan bibir bagian bawah ke depan.
Letakkan sendok di bibir bagian bawah tersebut sembari angkat bibir dengan sendok di atasnya. Tahan beberapa detik dan lepaskan. Ulangi langkah ini sekitar 5 kali repetisi.
7. Gerakan seperti memberi kecupan
Gerakan seperti memberi kecupan merupakan gerakan senam wajah agar awet muda yang berkhasiat untuk mengencangkan area kening dan rahang.
Sebelum memulai gerakan seperti memberi kecupan, sentuh dulu kedua pipi dengan tangan kiri dan kanan. Kemudian tarik pipi agak ke bawah dengan ringan dan majukan bibir ke depan sampai manyun dan upayakan supaya mata agak melotot. Lakukan dalam beberapa kali pengulangan setiap hari.
Selain perlu melakukan senam wajah, senam perut juga perlu dilakukan. Kamu harus tahu bahwa kunci penampilan sempurna dan lebih menarik bukan hanya bersumber pada wajah saja, melainkan juga pada tubuh.
Karena itu, selain melakukan senam wajah, senam perut juga diperlukan. Kamu bisa melakukan senam pilates untuk mengecilkan perut. Caranya bagaimana? Baca : 7 Gerakan Pilates Mengecilkan Perut Untuk Pemula
Demikian informasi yang kami dapat bagikan kali ini terkait gerakan senam wajah agar awet muda yang bisa dilakukan. Lakukan secara rutin gerakan senam di atas dan dapatkan khasiatnya.